5 Game Android Keren 'Peniru' Clash of Clans

ADSENSE HERE!
game mirip coc

Jika kamu adalah salah satu pecinta dan pemain game di Android, pasti kamu sudah tidak asing lagi dengan game Clash of Clans (COC). Clash of Clans adalah salah satu game terkenal buatan SuperCell. Dengan semakin terkenalnya game Clash of Clans, tentu banyak developer lain yang membuat game mirip Clash of Clans.
Saat ini ada banyak sekali game mirip Clash of Clans atau game peniru Clash of Clans Offline dan Online yang bisa kamu download di Play Store. Dari sekian banyak game peniru Clash of Clans, kebanyakan yang ditiru adalah gameplay-nya. Selain gameplay, tidak sedikit juga developer lain yang ikut meniru karakter yang digunakan di Clash of Clans.

Game Android "Peniru" Clash of Clans

1. X-War: Clash of Zombies

Clash of Zombies adalah game bertemakan futuristik dan lebih modern dibanding game sejenisnya. Selain itu, di game ini kamu juga akan memiliki sebuah Hero. Jika Hero di Clash of Clans adalah Barbarian King dan Archer Queen, Hero di Clash of Zombies ini berjumlah 10 buah. Mulai dari Hulk, Goku, Madara, Thor, Ichigo, dan masih banyak lagi.

Jika game pada umumnya tidak mempunyai banyak hadiah. Di Clash of Zombies ini, kamu bisa menemukan banyak hadiah yang diberikan oleh admin seperti, Daily Reward, Invite Friend, Daily Quest, dan masih banyak lagi. Selain hadiah yang banyak, sistem In App Purchase di Clash of Zombie bukan hanya bisa dibeli dengan kartu kredit, di sini kamu bisa membelinya menggunakan Paypal.
Review: Clash of Zombies, Bangun Kotamu Agar Tidak Diserang Zombie
Download Clash of Zombies

2. Castle Clash
Castle Clash atau dalam Bahasa Indonesia Konflik Kastil adalah game Android dengan gameplay mirip Clash of Clans selanjutnya. Perbedaan utama game Castle Clash dengan game Clash of Clans adalah Hero yang dimilikinya. Ada tiga tingkatan Hero pada Castle Clash, pahlawan biasa, pahlawan elit, dan pahlawan legenda. Hero di sini bisa digunakan untuk menyerang maupun bertahan.
Jika di Clash of Clans kita bisa mendapatkan gems dengan menebang pohon, rumput, dan menghancurkan batu, di game Castle Clash atau Konfil Kastil ini, kamu bisa mendapatkan gems lewat berbagai event. Mulai dari absen harian, hadiah login, event tahunan (Natal) atau saat terjadi maintenance.

Fitur-fitur Castle Clash

  • Bangun dan tingkatkan bentengmu yang tidak terkalahkan.
  • Kontrol basis sederhana dan mudah dipakai
  • Ciptakan pasukan pemusnah dari lusinan bala tentara yang buas
  • Cepat, seru, dan pertempuran yang nyata
  • Unjuk kebolehan pahlawanmu dengan pemain lainnya di arena pertempuran (Battle Arena)
  • Tekan dan habiskan semua ilmu untuk memunculkan sihir-sihir ampuh
  • Strategi fantasi yang bebas untuk dimainkan
Download Castle Clash
3. Siegefall
Siegefall adalah game buatan Gameloft dengan genre strategi mirip Clash of Clans yang menyuguhkan fitur-fitur baru seperti Heroes yang dapat kamu kontrol, kartu magic, dan tantangan dari musuh.
Pemain akan masuk ke dalam dunia peperangan dengan tempo cepat, ditambah dengan berbagai macam taktik untuk menjebol markas dari lawan menggunakan bermacam jenis pasukan dan magic yang tersedia. Jika kamu masih kurang puas, game ini menyajikan pertempuran melawan user dari seluruh dunia, ditambah quest yang bisa kamu mainkan melawan komputer
Review: SIEGEFALL, Game Strategi Ala CLASH OF CLANS Dengan Fitur Kartu Magic!
Download Siegefall
4. Clash of Lords 2
Game Mirip COC 4
Clash of Lords 2 adalah sebuah game buatan IGG Developer, satu developer dengan Castle Clash. Sama seperti game sejenisnya, dalam game Clash of Lords 2 ini kamu diharuskan membangun sebuah desa, menyerang desa lain dan juga membangun sebuah guild (clan).
Yang membedakan game ini dengan Clash of Clans adalah kita tidak harus menunggu pembuatan pasukan saat ingin menyerang. Kita bisa menggunakan Hero, asalkan hero tersebut masih hidup. Saat hero mati, dia akan kembali hidup ke hometown dalam waktu tertentu.
Download Clash of Lords 2
5. Clash of Vikings
Game Mirip COC 5
Clash of Vikings adalah game gabungan buatan developer aplikasi messenger LINE dengan developer game ternama PT. Kreon. Sama seperti Clash of Clans, dalam game ini kamu diwajibkan untuk membangun pertahanan kastil agar tidak mudah hancur saat diserang penjajah. Selain itu, kamu juga diharuskan melatih pasukan viking sekuat mungkin, agar mudah saat menyerang lawan.
Download Clash of Vikings
Itulah 5 Game Android yang mirip seperti Clash of Clans. Jika kamu tahu game lainnya, kamu bisa share di kolom komentar.
ADSENSE HERE!
Copyright © Game Android Clash Of Clans. All rights reserved.